Akhir-akhir ini banyak sekali perusahaan yang mengeluhkan tentang menurunnya kinerja karyawan mereka di tempat kerja. Berbagai macam faktor menjadi alasan seperti lesunya pasar serta ketidakpastian masa depan bisnis. Hal ini memang sangat banyak dipengaruhi oleh pandemic Covid 19 ini yang telah membuat dunia memasuki istilah “under construction”. Lalu hal apa yang bisa dilakukan oleh perusahaan untuk mengatasi ini?
Sebenarnya setiap orang didunia tidak memiliki kontrol langsung atas pulihnya suatu kondisi ekonomi dan bisnis didunia. Tetapi banyak juga pimpinan perusahaan yang berpikir bahwa dalam menunggu masa kepastian yang mungkin akan start di tahun 2021, mereka memilih untuk terus memantainance karyawannya dengan mengadakan Training Sales Marketing. Karena tidak bisa dipungkiri bahwa setiap orang yang terlibat dalam dunia penjualan pasti merasakan dampak yang sangat menyiksa alias sedikit menghela napas. Namun langkah ini mereka klaim paling jitu untuk menghadapi tantangan di tahun 2021.
Solusi Mengundang Motivator Indonesia
Dengan mengadakan Training Motivasi Sales tidak serta merta belajar tentang strategi. Melainkan ada seorang pembicara alias Motivator Indonesia yang akan memberikan boosting spirit kepada setiap orang yang terlibat dalam penjualan. Karena tidak bisa dipungkir bahwa ini merupakan titik terlemah sepanajang sejarah dimana dunia penjualan sedang lesu bahkan tertidur dalam kurun waktu yang lama.
Beberapa CEO perusahaan mengatakan bahwa setelah mereka mengundang seorang Motivator Indonesia di perusahaannya, ternyata ada banyak hal yang berubah. Seperti mendadak orang sales mulai sadar untuk kembali menyusun target baru ditahun 2021 mendatang. Tercapai atau tidak itu urusan yang berbeda. Setidaknya mereka memiliki gairah untuk menuju suatu perubahan yang sebenarnya 2021 merupakan tahun yang penuh tantangan.
Kita banyangkan bahwa 2020 adalah titik Sleep dari bumi, dan kemudian 2021 adalah angka 1 yang akan menjadi langkah awal di perjuangan selanjutnya. Ini merupakan titik persimpangan yang penuh dengan kecemasan sekaligus harapan. Tetapi dengan kehadiran Motivator Indonesia ini harapan selalu dimunculkan agar denyut nadi penjualan masih berdetak.
Jika yang membaca tulisan ini adalah pemilik perusahaan, pastikan bahwa setelah ini anda akan mulai memikirkan nasib harapan dari tim sales anda. Caranya bagaimana? anda sendiri yang menentukan :).
Salam Dahsyat !